Foto Kegiatan Bimtek Pengelolaan Bahan Pustaka bagi Sekolah dan Desa Se Kecamatan Danau Seluluk
Penamedia.News, Asam Baru 18/07/2024
Asam Baru-Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Seruyan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengolahan Bahan Pustaka Bagi Pengelola Perpustakaan Sekolah dan Perpustakaan Desa tahun 2024 di Aula Kantor Kecamatan Danau Seluluk,Kamis (18/07/2024).
Bimtek berlangsung selama satu hari dan diikuti 38 orang peserta yang berasal dari Tenaga Pengelola Perpustakaan Sekolah dan Desa se-Kecamatan Danau Seluluk dan dihadiri oleh para Kades, dengan Narasumber dari Perpustakaan Daerah Kabupaten Seruyan.Hadir dalam kesempatan tersebut diantaranya Anggota Kapospol Kec.Danau Seluluk dan kepala UPTD Dinas Pendidikan. Kecamatan Danau Seluluk.
“ Ibu Sumanti,SE.,MM selaku Camat sangat mendukung kegiatan Bimtek untuk menunjang kompetensi para peserta dalam melaksanakan kegiatan operasional perpustakaan di tempat masing-masing dan diharapkan para Guru Sekolah yang hadir agar bisa memberi no telpon untuk grup agar bisa saling koordinasi terkait pengelolaan perpustakaan,” ucapnya saat membuka kegiatan.Dirinya berpesan kepada para peserta agar dapat mengikuti Bimtek dengan serius dan semangat.Minimal sepulang dari sini ada setitik semangat (ilmu) yang dapat diterapkan di tempat masing-masing guna kemajuan perpustakaan,
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Seruyan Bpk.Muliadie,SE mengatakan, Bimtek ini merupakan sarana untuk mencerdaskan generasi bangsa.Perpustakaan berfungsi sebagai wahana pendidikan,penelitian,pelestarian,informasi dan rekreasi untuk meningkatkan, mencerdaskan dan keberdayaan bangsa.Memenuhi hak masyarakat untuk memperoleh informasi melalui layanan perpustakaan guna mencerdaskan kehidupan bangsa.
Redaksi-TG