Konferensi Pers Kinerja Ekspor Impor Indonesia Periode Agustus 2024

24/09/2024

.

Jakarta,penamedianews, Senin 23/09/2024-Kementerian Perdagangan menggelar konferensi pers kinerja ekspor impor Indonesia periode Agustus 2024 yang berlangsung di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (23 Sep). Staf Khusus Menteri Perdagangan Bidang Perjanjian Perdagangan Internasional, Bara Krishna Hasibuan dan Kepala Badan Kebijakan Perdagangan, Fajarini Puntodewi menjadi narasumber pada acara ini.

Bara menyampaikan, ekspor Indonesia pada Agustus 2024 yang tercatat sebesar USD 23,56 miliar. Ini merupakan nilai terbesar sejak akhir Desember 2022. Tentunya ini merupakan pencapaian besar, khususnya di tengah kondisi ekonomi global saat ini.

Bara menjelaskan, peningkatan ekspor Agustus 2024 sangat signifikan dibandingkan dengan kinerja ekspor Juli 2024 yang sebesar USD 22,24 miliar. Selain itu, surplus neraca perdagangan Agustus 2024 juga meningkat signifikan sebesar USD 2,9 miliar dibandingkan Juli 2024 yang hanya meningkat USD 0,5 miliar dari bulan sebelumnya.

Sementara, Kepala BKPerdag mengatakan, komoditas lemak dan minyak hewan/nabati (HS 15) menjadi pendorong pertumbuhan ekspor nonmigas terbesar pada Agustus 2024. Peningkatan ekspor ini ditopang peningkatan harga minyak sawit mentah (CPO) dunia sebesar 4,08 persen menjadi USD 932,63/MT. Selain itu, secara volume ekspor, komoditas ini juga naik 20,81 persen (MoM).

Turut mendampingi Sekretaris Badan Kebijakan Perdagangan, Ari Satria.

"Sumber : Kementrian Perdagangan RI"

Red/TG