Syukuran Partai Gerindra Kobar di lantiknya Rizky Aditya menjadi bupati Lamandau

27/03/2025

.

Penamedia News,Kotawaringin Barat,Kamis,27/03/2025.DPC Kotawaringin Barat(Kobar)Partai Gerindra mengadakan syukuran dilantiknya Risky Aditya ketua Partai Gerindra Kotawaringin Barat sebagai Bupati Lamandau,,dengan acara buka bersama (Bukber)juga  berbagi takjil bersama keluarga besar partai Gerindra di kantor Sekretariat  DPC  Gerindra Kobar jalan Iskandar,kelurahan Madurejo,kecamatan Arut Selatan(Arsel),Pangkalan Bun Kotawaringin Barat(Kobar) Kalimantan Tengah.

Acara di awali dengan berbagi takjil kepada pengguna jalan di depan kantor Sekretariat  Gerindra sebanyak 300 paket takjil.

Hadir pada saat acara semua anggota DPRD Kotawaringin Barat dari partai Gerindra dan pengurus serta  keluarga besar Partai Gerindra Kobar.

"Kami akan menjadikan agenda tiap ramadhan kegiatan berbagi takjil dan buka bersama ini,Dengan keluarga besar Gerindra",ujar Toha anggota DPRD Kobar dari partai Gerindra.

Isro Wahyudin salah satu anggota DPRD Kobar dari partai Gerindra juga mengatakan acara bukber ini juga bentuk kepedulian partai Gerindra dalam memaknai Ramadhan dengan berbagi dan menyapa masyarakat,juga  bertujuan menjalin tali silahturahmi antar pengurus yang ada di Kotawaringin Barat. 

Dalam wawancara dengan awak media Toha mengatakan bahwa Bupati Lamandau akan mengadakan open House di rumah kediaman beliau di Pangkalan Bun selama tiga  hari demikian juga para anggota DPRD Kobar dari Partai Gerindra di rumah kediamannya masing - masing.

Acara berlangsung dengan penuh kekeluargaan antara pengurus dan keluarga besar Partai Gerindra Kotawaringin Barat di isi juga dengan sambutan dari Sri Wahyuni dan khotbah ustad,di lanjutkan dengan buka bersama dan sholat magrib berjamaah .

Editor : LS